Ipelmabar Adakan Fit and Propes Test

Banda Aceh – Sebanyak 145 pelajar dan mahasiswa Aceh Barat mengikuti Fit and Propes Test di Anjongan PKA Aceh Barat, Lamprit, Sabtu (22/6). Hal ini dilakukan sebagai syarat menjadi Pengurus Besar Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat (IPELMABAR) Banda Aceh periode 2013-2015.

Salah seorang penguji di kegiatan tersebut, Fuad Hadi, SH.MH dalam siaran pers yang diterima sumberpost.com mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan selama Sabtu dan Minggu ini sengata diadakan untuk menguji komitmen pelajar dan mahasiswa Aceh Barat dalam berkontribusi untuk menjadi pengurus.

“Fit and propes test ini dilakukan untuk menguji komitmen pelajar/mahasiswa Aceh Barat dalam berkontribusi membangun IPELMABAR sebagai laboratorium perkaderan mahasiswa Aceh Barat,” ujarnya.

Ketua Umum IPELMABAR, Zulkifli Andi Govi berharap kepada teman-teman mahasiswa mahasiswi  Aceh Barat untuk memiliki motivasi tersendiri dalam bergabung di kepengurusan.

“Saya berharap kepada kawan-kawan yang mengikuti fit and propes test memiliki motivasi secara pribadi untuk mengabdi bersama IPELMABAR. serta menjadikan IPELMABAR organisasi yang dibanggakan oleh semua mahasiswa Aceh Barat,” Kata Andi.

Ia menambahkan menjadi pengurus itu bukan untuk diurus, tapi untuk sama-sama mengurus,” tambahnya. Fit and Propes Test yang berlangsung selama dua hari ini di uji oleh  Fuad Hadi, SH.MH, Ahmad Mirza Safwandi, SH dan Nanda Rusriadi, SH.[Rilis]