FAN Buat Kegiatan Untuk Anak Korban Gempa Gayo

Aceh Tengah – Forum Anak Nasional (FAN) bersama Forum Anak Aceh  melakukan Kegiatan bersama masyararakat di Desa Pantan jeri, Kecamatan Kute panang, Aceh Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk menghilangkan traumatik pasca gempa Gayo bagi para korban, khususnya anak-anak.

Anak-anak Aceh tengah bermain bersama Kakak Forum Anak dalam tenda di Aceh TengahAcara yang belangsung mulai tanggal 28 Juli hingga 2 Agustus 2013 ini dalam Rangka Hari Anak Nasional 2013. Kegiatan selama tujuh hari itu berfokus pada anak-anak, seperti kegiatan trauma Healing, permainan-pemainan, dan motivasikan anak-anak.

Koordinator Tim Forum Anak Nasional, Andryan, Rabu (31/7) mengatakan kegiatan ini difokuskan kepada anak-anak lantaran mereka sangat membutuhkan penyembuhan trauma yang dialami pasca gempa.

“Saya dan teman-teman langsung datang kelokasinya supaya kita bisa jumpa dengan mereka dan bisa bermain sama-sama. Ini demi menyembuhkan traumatik yang mereka alami,” katanya.

Sementara itu, Ketua Forum Anak Aceh, Teungku Helmi berharap  dengan kedatangan teman-teman dari Forum Anak Nasional dapat memotivasikan Anak-anak Aceh.  “Juga bisa mengispirasikan Remaja-remaja Aceh untuk bisa melakukan hal yang sama, sehingga solidaritas kita terus terjaga di seluruh Indonesia,” ungkapnya.[]

AR | TH