Tawar Sedenge Buka Gayo Art Summit

Sumberpost.com | Banda Aceh – Lagu kebangsaan Gayo, Tawar Sedenge membuka acara Gayo Art Summit, Gayo & Alas Present To The World Rabu (8/1). Kegiatan itu diadakan di AAC Dayan Dawood Unsyiah mulai pukul 20.00 WIB.gayo art summit

Pantauan sumberpost.com, sebelum menyanyikan lagu tersebut, para peserta diharap berdiri untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya. Ribuan masyarakat Aceh yang didominasi oleh mahasiswa Gayo dan Alas. Setelah menyanyikan kedua lagu tersebut, semua orang yang memenuhi gedung bertepuk tangan dengan meriah.

Ketua panitia acara, Rahmat saat memberikan kata sambutan mengatakan, acara malam ini diadakan untuk mempersembahkan kesenian dari kabupaten Gayo Lues, Aceh Tenggapa, Bener Meriah dan Aceh Tengah. “Acara ini kita persembahkan untuk dunia,” kata Ramadhan.

Gayo dan Alas Art Summit malam ini akan mempersembahkan berbagai macam tarian, seperti Didong Tepok, Tari tradisional dan lainnya. [AR]