TDC untuk FITK

Sumberpost.com | Banda Aceh – Fakultas Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan telah melaunching program Tahfidz(hafalan Al-Qur’an) pada akhir tahun 2013 lalu. Tahfidz Department Centre (TDC) adalah program yang di khususkan untuk seluruh Mahasiswa fakultas tersebut, Jum’at  (9/01).

Syabuddin Gade selaku Wakil Dekan (Wadek) III bidang kemahasiswaan  “Sekarang, program ini sudah mulai di jalankan tetapi belum maksimal di karenakan terhambatnya dana dari pihak Biro UIN Ar-Raniry” tutur di Ruang kerjanya

Jumlah Mahasiswai Tarbiyah yang tercatat sebagai peserta kurang lebih sebanyak 80 orang. Dan segera di maksimalkan ketika dana sudah ada. Untuk jadwal penyetoran hafalan setiap hari tergantung dari kemampuan mahasiswa itu sendiri.

Sementara mentor adalah dosen UIN Ar-Raniry yang tahsin (bacaan) Al-Qur’annya bagus. Juga dibantu juga oleh mahasiswa yang yang memiliki hafalan 20-30 juz. Program tahfidz ini adalah salah satu visi dan misi dari Wadek III sendiri.

“Harapnya semoga setiap mahasiswa Tarbiyah bisa mengaplikasikan hafalan-hafalan, mereka ketika berkecimpung langsung dalam masyarakat, seperti pada saat Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM)” lanjut Syahbuddin Gade. [AM Nurul]