Trieng Putar Film Senyap

Sumberpost.com | Banda Aceh – Dalam rangka memperingati hari HAM sedunia 10 Desember 2014. Komunitas Perfilman Trieng, Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, akan menggelar pemutaran Film Senyap (The Look Of Silence). Rabu (10/12) di ruang teater fakultas tersebut.still1

Sebuah Film karya Joshua Oppenheimer, ini menceritakan tentang satu keluarga penyintas yang mendapatkan pengetahuan mengenai bagaimana anak mereka dibunuh, dan siapa yang membunuhnya pada era Partai Komunitas Indonesia (PKI) dulu. Film Ini juga akan diputar serentak di seluruh Indonesia.

RA Karamullah, ketua komunitas Film Trieng  mengatakan, Pemutaran film ini bertujuan agar dapat membangkit motifasi bagi filmmaker yang ada di Aceh khususnya. “Film ini patut untuk kita tonton, karena adanya pendekatan baru dalam pembuatan film dokumenter ini yang tidak terdapat pada film dokumenter lain. Dengan menonton film ini juga dapat menambah ilmu baru dalam bidang perfilman. Film ini juga banyak mendapatkan penghargaan di tingkat Internasional,” Ungkapnya.

Film tersebut akan diputar setelah ashar, mulai pukul 16.00 hingga selesai, di ruangan teater Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Selain pemutaran film ini, juga akan diputar tiga film pendek hasil karya dari komunitas Trieng. Diantaranya Kebaya yang Tak Terpakai, Sebuah keputasan dan Telor Mata Sapi.

“Semoga acara nonton bareng ini bisa berjalan dengan lancar, dan juga dapat menambah wawasan kita kembali tentang sejarah khususnya, saat Indonesia pada masa komunisme dulu. Tutup mahasiswa FDK tersebut.

Zuhri Noviandi