Mahasiswa PMI-Kesos Lakukan Praktek Berbasis Masyarakat

Sumberpost.com | Aceh Besar – Belasan mahasiswa program studi Pengembangan Masyarakat Islam-Kesejahteraan Sosial (PMI-Kesos) Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Ar-Raniry melakukan praktek berbasis masyarakat di Gampong Meunasah Cot Lamme, Kecamatan Kuta Baro, Kabupaten Aceh Besar, Minggu (30/10/2016).

Praktek berbasis masyarakat ini merupakan salah satu mata kuliah khusus mahasiswa PMI-Kesos yang mempunyai tingkatan, mulai dari praktik I berbasis individu, praktik II berbasis instansi dan praktik III berbasis masyarakat.

Koordinator kelompok praktik berbasis masyarakat PMI-Kesos UIN Ar-Raniry, Khalezar dalam sambutannya mengatakan, program yang dijalankan pihaknya merupakan murni untuk belajar pada masyarakat dengan adat dan budaya yang ada.

“Kami mohon bimbingan dan kerja sama ibu-bapak sekalian untuk belajar bersama dengan masyarakat, tentu dengan harapan untuk menambahkan ilmu dan pengetahuan,” kata Khalezar.

Dosen pembimbing mata kuliah praktik berbasis masyarakat, Mardatillah, menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Cot Lamme yang telah menyambut baik mahasiswa yang ingin belajar bersama dengan masyarakat.

Ia berharap mahasiswa dapat beradaptasi dengan lingkungan dan masyarakat Cot Lamme.

Sementara itu, Sekretaris Gampong Meunasah Cot Lamme, Hasyim berharap kedatangan mahasiswa dapat memberikan manfaat terhadap perkembangan anak anak desa itu, misalnya dengan mengadakan kegiatan belajar bersama disela waktu kosong mahasiswa.

“Dan kita tetap terus berkomunikasi apabila ada kegiatan lain yang ingin direncanakan ataupun mendapat kendala dan segala macam selama di lapangan,” kata Hasyim. [Rilis]