ALC Terbitkan Buku Memori 12 Tahun Tsunami

Sumberpost.com | Banda Aceh – Berbagai kegiatan digelar untuk mengenang musibah gempa dan tsunami Aceh 12 tahun lalu. Salah satunya dilakukan oleh Aceh Library Consultant (ALC) dengan membuat buku berisi kesaksian para korban dan berbagai harapan memakai tulisan tangan.

Penyerahan buku memori 12 Tahun Tsunami Aceh secara simbolis dilakukan oleh Rahmad Syah Putra yang turut disaksikan oleh Manager Program dan Kerjasama ALC, Arkin ke pustaka Museum Tsunami yang diterima oleh Koordinator Museum Tsunami Aceh, Almuniza Kamal, Minggu (25/12/2016) malam dipanggung utama gedung Museum Tsunami Aceh.

Dalam buku memori 12 Tahun Tsunami Aceh yang disusun oleh Rahmad Syah Putra dan Zainal Arifin itu, memuat tentang pesan-pesan 12 Tahun Tsunami Aceh yang ditulis sendiri dalam sebuah kertas sebagai refleksi mengenang gempa dan tsunami Aceh.

Menurut Rahmad, proses penyusunan buku ini sudah direncanakan dari tahun 2015. Direncanakan akan di Lauching pada Bulan Maret 2017 di Singapura pada sebuah kegiatan yang diselenggarakan oleh Penyair asal Singapura Rohani Din.

“Boleh dibilang ini murni sebuah kerja untuk mendokumentasikan peristiwa yang tejadi pada 12 Tahun lalu. Sejak Agustus 2015, kami mulai menyisir orang-orang yang dianggap banyak bersentuhan dengan Tsunami di Aceh. Baik yang berada di dalam maupun luar negeri,” kata Rahmad disela-sela penyerahan buku memori 12 Tahun Tsunami Aceh kepada Plt. Gubernur Aceh, Sudarmo di Mesjid Baiturrahim, Ulee Lheue, Banda Aceh.

Dikatakan Rahmad, dalam buku tersebut terdapat 22 Nama yang berhasil dimintakan pesan tentang persitiwa tsunami Aceh, mereka semua menulis pesannya sendiri dalam sebuah kertas. [Rilis]