HMPS HES Adakan Seminar Talkshow Kewirausahaan

Sumberpost.com | Banda Aceh – Divisi Kewirausahaan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Hukum Ekonomi Syariah (HES) mengadakan seminar talkshow kewirausahaan, Rabu (14/1/2016) dan bertempat di Ruang Kuliah Umum Fakultas Syariah dan Hukum.

Ketua HMPS HES, Ikhwan Zuhdi mengatakan bahwa talkshow tersebut diselenggarakan agar dapat membuka pikiran mahasiswa untuk mandiri serta dapat berwirausaha sendiri.

“Mahasiswa harus menghilangkan mainset setelah selesai kuliah menjadi PNS. Kita semestinya dapat menciptakan sesuatu yang baru dan mempekerjakan orang lain,” kata Ikhwan.

Talkshow yang bertajuk Open Your Mind to be Young Entrepeneur tersebut menghadirkan pemateri Khairul Fajri Yahya sebagai owner Ija Kroeng, owner Minyeuk Pret, Daudy Sukma serta owner Kerupuk Teuripang, Rony Lahanda.

Daudy Sukma menuturkan bahwa pengusaha dapat memberikan manfaat bagi orang lain serta dirinya sendiri.

“Kalau kita menjadi pengusaha, kita bisa memberikan manfaat bagi orang lain. Semakin banyak manfaat kita kepada orang lain, maka semakin bagus kualitas hidup kita,” tutur Daudy.

Kemudian Rony Lahanda menyampaikan bahwa dalam menjalankan sebuah bisnis tidak dapat dilakukan hanya seorang diri, melainkan dibutuhkan partner kerja yang baik.

 “Dalam berbisnis kita harus mempunyai partner, karena apabila kita terjatuh ia akan dapat memotivasi kita untuk bangkit kembali,” jelas Rony

Diakhir diskusi, Khairul Fajri sebagai owner Ija Kroeng mengatakan bahwa permasalahan yang dihadapi oleh orang yang ingin memulai sebuah usaha biasanya ada 3 yaitu pertama, ada ide namun tidak mempunya modal usaha, yang kedua adanya modal namun tidak mempunyai ide bisnis dan yang ketiga ide bisnis maupun modal usaha sudah dimiliki namun tidak mempunyai keberanian untuk memulainya.

Menurut Khairul, hal tersebut bukan masalah untuk memulai sebuah usaha dan kegagalan memang bersifat pasti. Namun seorang wirausaha harus bisa bangkit dari kegagalan tersebut.

Pada kegiatan tersebut, selain membahas mengenai kewirausahaan juga digunakan sebagai launching komunitas Young Entrepeneur Club yang dibentuk dibawah Divisi Kewirausahaan HMPS HES. []

Khayatul Wardani | Foto: Dok. HMPS HES