Aceh Butuh Investor Asing

Sumberpost.com | Banda Aceh – Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati meminta Pemerintah Aceh supaya mampu menarik investor dari luar agar pendapatan ekonomi daerah tidak hanya bergantung pada dana APBN dan APBD.

“Ekonomi daerah tidak hanya dipacu oleh pemerintah melalui APBN dan APBD, namun bagaimana pemerintah harus mempunyai kemampuan untuk menarik investor dari luar lebih banyak,” jelasnya, saat ditemui sejumlah wartawan di Gedung AAC Dayan Dawood, Banda Aceh, Kamis, (5/1/2017).

Ia juga menambahkan, untuk menciptakan lingkungan kerja ke Aceh pemeritah harus mampu mendatangkan investor untuk membuka lapangan kerja yang nantinya akan berdampak pada penurunan angka kemiskinan.

“Menarik investor ke Aceh itu sangat penting sehingga kesempatan kerja itu sangat terbangun kemudian kemiskinan bisa berkurang,” jelasnya.

Menurut Sri Mulyani, pertumbuhan ekonomi di Aceh melemah karena adanya masalah komoditas dan perdagangan internasional. Ia menyebutkan, Aceh perlu memperbaiki daya tahan apabila ada sektor atau komoditi yang melemah. []

Zuhri Noviandi