FAH UIN Ar-Raniry Peringati Maulid Secara Sederhana

Sumberpost.com | Banda Aceh – Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Ar-Raniry Banda Aceh memperingati maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H dan diselenggarakan di Fakultas Adab dan Humaniora kampus setempat, Selasa (24/1/2017).

Perayaan hari kelahiran Rasulullah tersebut diperingati secara sederhana, dan turut hadir Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Farid Wajdi, kepala biro, para wakil rektor, dekan, wakil dekan, kepala tata usaha, dan para kasubbag selingkungan UIN Ar-Raniry.

Dekan FAH, Syarifuddin mengatakan peringatan maulid merupakan wujud rasa syukur umat islam khususnya sivitas akademika Fakultas Adab dan Humaniora kepada Allah SWT, karena telah mengutus nabi Muhammad sebagai suri teladan kepada umat manusia.

“Kita berharap melalui momentum peringatan kelahiran Nabi Muhammad tidak hanya sebatas formalitas tetapi sebagai bentuk wujud syukur dan terus berlanjut kedepan,” kata Syarifuddin

Ia mengatakan, peringatan maulid Nabi Muhammad merupakan agenda rutinitas yang dilakukan setiap tahun yang diikuti seluruh dosen, karyawan dan staf pada Fakultas tersebut. [Rilis]