UKM LDK Ar-Risalah Kembali Buka Pendaftaran

Sumberpost.com | Banda Aceh –  Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Ar-Risalah UIN Ar-Raniry, kembali membuka pendaftaran bagi calon anggota baru atau lebih dikenal dengan Study Intensif Dasar Dakwah Insan Qur’ani (SIDDIQ). Pendaftaran dibuka sejak tanggal 15 hingga 23 April 2014 mendatang.

Muzdalifah, salah sesiddiqorang panitia SIDDIQ mengatakan, program ini merupakan kegiatan tahunan yang diadakan satu semester sekali. dan semester ini adalah SIDDIQ ke-28 yang digelar oleh LDK Ar-Risalah.

“SIDDIQ kami adakan sekali persemester, jadi jika ada mahasiswa yang tidak sempat mendaftar pada semester ganjil, bisa mendaftarkan diri pada semester genap,” Ujar Muzdalifah.

Mahasiswi Fakultas Dakwah dan Komunikasi ini juga melanjutkan, pihak panitia membuka dua posko pendaftaran di lingkungan kampus biru ini, masing-masing bagi laki-laki dan perempuan. Dan hingga saat ini jumlah calon anggota yang mendaftar sudah lebih dari 200 orang.

“Jadi tersedia masing-masing posko bagi ikhwan dan akhwat. Untuk peserta Alhamdulillah sudah mencapai target, target kami awalnya 100 peserta, tapi ternyata pendaftar sudah 200 lebih dan ini  hari ketiga kami membuka posko, maka tidak menutup kemungkinan untuk terus bertambah,” pungkasnya.

Bagi peserta yang telah mendaftar pada SIDDIQ 28 yang mengusung tema  “Kobarkan Semangat Pemuda Qurani Menuju Aceh Madani”  ini wajib mengikuti Screening Test, yang akan diadakan pada tanggal 23 dan 24 April 2014, dan kemudian dilanjutkan dengan outbound tanggal 25 hingga 27 April 2014.

Tidak membutuhkan banyak syarat dan ketentuan. Cukup berstatus sebagai mahasiswa UIN Ar-Raniry saja, maka dapat langsung mendaftarkan diri ke posko LDK Ar-Risalah serta membayar infaq sebesar 10 ribu rupiah, atau bisa langsung mengirimkan sms dengan format Nama/Leting/Jurusan/No.Hp kirim ke 082369259485.

Anak Magang | Darashynny