BNNP : 75 Persen Penghuni Lapas di Aceh, Pengguna Narkoba
Banda Aceh – Staf Bidang Pencegahan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh, Nurjannah mengungkapkan, 52-75 persen penghuni Lapas merupakan pengguna Narkoba. Hal tersebut ia sampaikan saat mengisi materi Sosialisasi Anti Narkoba, yang diadakan di Aula Fakultas Tarbiyah IAIN Ar-Raniry, Selasa (11/6).
BNN Aceh sangat intens memantau dan memperhatikan berbagai kasus penyalahgunaan Narkoba. Upaya yang dilakukan seperti pembentukan Kader Anti Narkoba ke sejumlah Perguruan Tinggi di Aceh, salah satunya di IAIN Ar-Raniry.
“Sebenarnya kasus penggunaan Narkoba tidak meningkat, karena dulunya juga persentasenya sama banyak, hanya saja tidak ada yang mendata.”jelasnya
Nurjannah juga menambahkan, Aceh yang tanahnya begitu subur kadang disalahgunakan oleh segelintir orang untuk menanam ganja. Inilah yang menyebabkan penyalahgunaan Narkoba semakin marak terjadi di Aceh. Namun, kerja BNN dibantu dengan adanya alat khusus yang mampu mendeteksi keberadaan obat terlarang itu hingga sejauh 700 meter.
Karena itu BNNP bekerjasama dengan berbagai pihak terus berupaya untuk memeberantas penyalahgunaan Narkoba. Kondisi semakin memperihatinkan mengingat pengguna narkoba merambah dari kalangan remaja hingga anak di bawah umur.
“Kami sangat mengapresiasi Mahasiswa yang punya kemauan untuk mengadakan sosialisasi Anti Narkoba. Kegiatan seacam ini sangat membantu kerja BNN,”Ungkapnya. []
Tim Redaksi