30 Juli 2013 Oleh Redaksi Off

Qari – Qariah Aceh Sabet Juata MTQ Di Malaysia

Malaka – Pasangan Qari Qariah asal Aceh berhasil menyabet gelar juara pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) di Malaysia, Senin (29/7).1082421_3400535469377_328271260_o

Adalah Takdir Feriza, Qari Asal Aceh berhasil mendapatkan juara pertama dalam Kegiatan tahunan saat bulan Ramadhan yang dilaksanakan pada 25-28 juli 2013 ini. Sedangkan juara kedua diraih Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Juara 3 di raih Negara bagian Perlis Malaysia.

 Nurul Hayati yang juga Qariah asal Aceh patut bersyukur masih mampu mendapatkan juara ketiga. Juara satu MTQ Aceh ke 31 di Subussalam ini harus puas berada di bawah kepulauan Riau yang meraih posisi kedua.

Staf dinas syariat islam, Irhamna Yusra yang bertugas sebagai koordinator digelasi Aceh dari Negeri Malaka, Malaysia, usai menyaksikan pengumuman akhir juara di Masjid Selat Melaka Bandar Hilir mengatakan kegiatan ini tak hanya sebagai ajang silaturahmi dan kerja sama antar rumput melayu.

“Juga untuk membangun komitmen kebersamaan dan dan kebudayaan karena kedekatan sesama Melayu serta kepedulian kemajuan dunia melayu dunia islam maka diselenggarakan MTQ DMDI ini,” kata Irhamna melalui rilis yang diterima sumberpost.com.

Dia menjelaskan, kegiatan ini diikuti beberapa negara, yakni, Cina, Afrika Selatan, Singapura, Timur leste, Thailand serta Indonesia sendiri. Ada beberapa provinsi  di Indonesia ikut ambil bagian dalam Mushabaqah Tilawatir Quran (MTQ) ini. Yakni Riau, Kepulaun Riau (Kepri), Aceh , Jakarta, sumatera utara, kalimatan timur, kalimatan selatan, dan nusa tenggara barat

“Acara MTQ di DMDI sama sekali tidak bersinggungan soal urusan politik,” kata Irhamna Yusra.[]

AR