Sumberpost.com | Banda Aceh – Sebanyak 1300 mahasiswa UIN Ar-Raniry angkatan 2013 mendaftarkan diri masuk ke Asrama (Ma`had) kampus tersebut. Hari ini, Kamis (6/2) pendaftaran terakhir dibuka.
Pantauan sumberpost.com di lapangan, puluhan puluhan mahasiswa UIN memenuhi fotocopy kantin Al-Jamiah sejak pagi. Mereka mengaku melengkapi berkas yang harus dipersiapkan untuk mendaftarkan di Ma`had.
Salah satu mahasiswa Heri Suardi mengatakan batas pendaftaran masuk asrama hingga pukul 16.00 WIB nanti. “Saya harapnya ya apa yang katanya bakal di ajarkan di Ma`had bakal bisa benar-benar tercapai. Seperti bahasa Arab dan bahasa Inggris,” kata Heri.
Sementara itu Nurchalis Sofyan, kepala asrama saat dijumpai di ruangannya siang tadi mengatakan pihaknya sangat kualahan dalam melayani mahasiswa yang mendaftar. Menurutnya, lantaran baru pertama kali diadakan sehingga panitia belum terbiasa dengan kondisi seperti ini.
“Mahasiswa yang mendaftar kali ini hanya 1300 orang lebih, sementara mahasiswa angakatan 2013 sekitar 3500 orang. Mereka kemungkinan bakal masuk ma`had sekalian dengan mahasiswa baru angkatan 2014 nanti,” terangnya.
Tiap mahasiswa yang mendaftar diwajibkan membayar uang asrama sebesar Rp 600 ribu. Menurut Nurchalis, uang itu sebagai uang sewa Rumah Susun Sewa. “Uangnya sebenarnya lebih banyak dari itu, tapi mahasiswa hanya dipersilakan membayar yang sudah di tetapkan, mungkin juga bakal dikembalikan Rp 500 ribu lantaran untuk tahun ini mereka hanya belajar di asrama selama lima bulan. Satu bulan Rp 100 ribu,” kata dia.
Mahasiswa Kecewa
Sebelumnya rektorat mengeluarkan surat sedaran mendadak saat sebelum mahasiswa menghadapi ujian final di kampus itu. kebanyakan mahasiswa meengeluh atas peraturan yang diberlakukan itu. mahasiswa baru wajib masuk asrama kampus.
Rifdah Sumayyah, mahasiswa baru fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan beberapa waktu lalu mengatakan kekecewaannya kepada kampus yang memberitahukan hal ini sangat mendadak. “Kami padahal kan sudah membayar uang kost diluar selama satu tahun, masak harus bayar lagi,” ungkapnya.
Puncaknya pada Sabtu (4/2) lalu, ratusan mahasiswa perwakilan dari berbagai jurusan melakukan audiensi dengan mahasiswa. Hadir dalam acara tersebut, Kepala Asrama, Rektor dan Wakil Rektor III Soufyan Ibrahim.
Hasilnya mahasiswa angkatan 2013 diberikan pilihan boleh masuk ke tahun ini ke asrama atau tahun depan. Pembayaran uang asrama pun bisa dilakukan dua tahap. “Doakan saja lah, semoga ini semua bisa berjalan dan kita bisa menjadikan Ma`had ini sebagai tameng dari serangan-serangan luar,” tutur Nurchalis. []
Anak Magang | Aprizal Rachmad, Khairunnisa, Nanda Silvia