Sumberpost.com | Banda Aceh – Mulai tanggal 11 hingga 30 maret mendatang, tim Aceh Documentary Competition siap menggelar roadshow ke enam Perguruan Tinggi di Aceh. Kegiatan ini sebagai bentuk edukasi sinematografi untuk generasi muda Aceh.
“Banda Aceh, Pidie, Bireun, Lhokseumawe, Takengon, Langsa, Kutacane, Aceh Selatan, Meulaboh adalah daerah tujuan roadshow, beberapa kampus sudah mengkonfirmasi kesediaan untuk menfasilitasi event tersebut,” kata Manager ADC, M Fauzi dalam rilis kepada Sumberpost minggu lalu.
Adapun berbagai kegiatan pada roadshow:
- Screening 5 film produksi 2013: “Mableun” karya Samsul Kamal dan Faisal, “Pakaianku Tinggal Kenangan” karya Maria Ulva dan M.Rizki, “Khabar Baik di Dhapu Adee” karya Nuzul Fajri dan Rifqi Saputra, “Meretas Asa di Kaki Gunong Goh” karya Novianti Maulida Rahma dan Rizki Fajar, serta “Perempuan Kopi” karya Iwan Bahagia dan Edi Santosa.
- Bedah Film Dokumenter yang dipandu Alumni Eagle Award Metro TV, Azhari dan Ershah
- Coaching Clinic guna membedah pengisian proposal, riset dokumenter dan cara pengajuan proposal ADC 2014
Fauzi menambahkan, Kompetisi dokumenter kali ini mengangkat Tema Soul of Culture, dengan potret individu atau kelompok, tradisi-tradisi positif, serta kearifan lokal Aceh.
“Selain memunculkan 10 sutradara baru yang memiliki skill riset hingga bagaimana memproduksi film dokumenter serta memberikan citra positif Aceh ke dunia luar. dan ini menjadi semangat baru bagi perfilman Aceh, serta awal menuju Nasional dan Internasional,” tambahnya.
Calon sutradara ADC 2014 tidak harus praktisi film, tapi peserta hanya mengirim ide cerita yang menarik, berdasarkan riset yang kuat. Pendaftaran ide cerita berlangsung mulai akhir hingga April dengan mengisi form yang bisa di unduh di website www.acehdocumentary.com. Program ini didukung oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banda Aceh, dan Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) UPTD Aceh. Tekkomdik Dinas Pendidikan Aceh. []