Sumberpost.com | Banda Aceh – Menghadapi Ujian Nasional Tahun 2014, ratusan siswa kelas 12 SMAN 1 Peukan Bada, Aceh Besar menggelar doa bersama dan Wirid Yasin di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Rabu (19/3).
Para siswa didampingi Kepala dan Wakil Kepala Sekolah, Wali kelas, Pengurus OSIS dan ROHIS sekolah itu. Koordinator kegiatan Dra Ida Herawati Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, mengatakan, kegiatan doa dan baca yasin ini merupakan program tahunan SMAN 1 Peukan Bada dalam rangka memberikan motivasi kepada siswa dalam menghadapi UN.
“Juga memberikan pemahaman kepada siswa bahwa usaha dan doa merupakan dua hal yang wajib dilakukan oleh setiap manusia untuk menuju suatu pekerjaan begitu juga halnya dalam menghadapi suatu ujian,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA itu, Aminah Daud dalam arahannya pada acara doa bersama tersebut berharap seluruh siswa-siswinya benar-benar mempersiapkan diri menghadapi UN, baik persiapan ilmu juga menjaga kesehatan dengan sebaik-baiknya.[]
Teungku Helmi