Senat Dakwah: Mubes Demaf Ditunda Hingga 25 Maret
Sumberpost.com | Banda Aceh – Senat mahasiswa fakultas Dakwah dan Komunikasi menunda musyawarah besar (MUBES) yang rencananya digelar pada 24 Maret 2014 mendatang. Pembatalan tersebut dilakukan karena masih ada sejumlah calon belum melakukan tes baca al-Quran untuk memenuhi syarat sebagai calon dewan mahasiswa fakultas Dakwah dan Komunikasi.
Saat ditemui sumberpost.com, Ketua Senat Mahasiswa fakultas dakwah dan komunikasi, Dofa Muhammad Aliza di kantin Jamiah, Sabtu (22/3) mengatakan, “Pembatan ini kami lakukan setelah beberapa dari bakal calon tidak mengikuti tes calon, maka kami menunda pemilihan ke hari selasa 25 Maret,” ungkapnya.
Awalnya lanjut Dofa pemilihan dilakukan hari senin harus dibatalkan karena sejumlah peserta belum mengembalikan formulir pendaftaran, dan Komisi Independan Pemilihan (KIP) menunggu hingga hari senin dan juga melakukan sekaligus tes di siang harinya.
“Kami berikan dispensasi kepada semua bakal calon untuk dapat mengikuti tes, serta dapat berkontribusi pada fakultas Dakwah, maka kesempatan ini jangan disia-siakan kesempatan untuk menjadi calon dewan mahasiswa di Fakultas dakwah dan komunikasi,” ungkap mahasiswa komunikasi tersebut. []