Sumberpost.com – Peralatan Internet memboroskan energi dengan nilai mencapai $80 miliar pada 2013. Solusi tersedia untuk mencegah pemborosan ini berlanjut pada tahun-tahun mendatang. Hal ini terungkap dari laporan International Energy Agency terbaru berjudul “More Data, Less Energy”.
Menurut IEA, saat ini terdapat 14 miliar perangkat elektronik yang terkoneksi dengan Internet – seperti modem, printer, konsol mainan (game consoles), dekoder televisi (set-top boxes) – yang memboroskan energi dengan nilai mencapai $80 miliar per tahun akibat penggunaan teknologi yang tidak efisien.
Pada 2020, masalah ini diperkirakan akan memburuk dengan nilai pemborosan mencapai $120 miliar. Tidak hanya perangkat jaringan, hampir semua produk elektronik akan terkoneksi dengan Internet, seperti mesin suci, kulkas, lampu hingga pengatur suhu.
Laporan IEA menemukan cara mudah yang bisa diterapkan untuk meningkatkan efisiensi energi di alat-alat Internet ini sehingga bisa menghemat uang dan energi. Menurut laporan ini, semua peralatan internet tetap mengonsumsi energi yang sama besarnya walau dalam kondisi “stand by”. Dengan menerapkan teknologi yang ada saat ini, penggunaan energi bisa dikurangi hingga 65% saat alat-alat ini berada pada kondisi “istirahat” atau “tidur” sebelum akhirnya kembali aktif menjalankan fungsinya.
Pada 2013, energi yang dikonsumsi oleh peralatan jaringan ini mencapai 616 TWh dan – menurut penelitian IEA – sebagian besar dikonsumsi pada kondisi “tidur” (stand by). Sehingga 400 TWh energi – setara dengan konsumsi energi Inggris dan Norwegia – terbuang karena teknologi yang tidak efisien ini.
Menurut IEA, jika aksi memangkas pemborosan ini berhasil, dunia akan mampu menghemat energi sebesar 600 TWh pada tahun-tahun mendatang atau setara dengan mengancurkan 200 pembangkit listrik tenaga batu bara dengan kapasitas 500MW dan akan memangkas emisi gas rumah kaca sebesar 600 juta ton CO2.
IEA menyeru para pembuat kebijakan, pengembang piranti keras dan lunak, lembaga standarisasi, desainer, manufaktur dan penyedia jasa Internet untuk berkolaborasi melakukan penghematan dengan meningkatkan standar efisiensi energi peralatan di Internet.
[sumber: www.hijauku.com]