Sumberpost.com | Banda Aceh – “Kami akan memberikan apresiasi khusus kepada mahasiswa yang berprestasi, dan membawa harum nama kampus,” kata Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswa Syamsul Rizal, saat memberi sambutan pada malam penutupan Biologi Fair, Jumat (30/01/2015) di gedung Auditorium Ali Hasymi, UIN Ar-Raniry, Banda Aceh.
“Saya ingin mahasiswa berdiskusi untuk membahas kebaikan kampus, dan juga bermusyawarah apabila ada keburukan,” harap Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan itu.
“Saya menginginkan mahasiswa UIN adalah mahasiswa yang cerdas, dinamis, serta kreatif. Baik ditingkat Nasional maupun Internasional.”
Syamsul Rizal, juga berharap setiap tahunnya harus ada kegiatan Biofair dan ditingkatkan ke ajang yang lebih besar lagi, “Seperti Biofair tingkat Sumatra atau Indonesia.” tutupnya. []
Zuhri Noviandi