11 April 2015 Oleh Abdul Hadi Off

Sejumlah Harga Barang Mulai Naik

Sumberpost.com | Banda Aceh – Sejak di umumkan kenaikan harga BBM oleh pemerintah Indonesia pada Maret lalu. Sejumlah harga barang kini mengalami kenaikan.

Saat ini, harga bawang merah mencapai Rp35 ribu /kg, naik Rp13 ribu dari harga sebelumnya Rp22 ribu /kg, gula pasir naik menjadi Rp13 ribu /kg, dari harga sebelumnya Rp11 ribu /kg, dan telur ayam di jual seharga Rp28 ribu per papan, dari sebelumnya Rp26 ribu per papan.

Hal tersebut di katakan Kiki, pedagang di kawasan Kajhu, Aceh besar. Lanjutnya, harga bawang merah mengalami kenaikan sejak tiga hari yang lalu, sedangkan harga gula pasir dan telur ayam mulai naik kemarin, Jumat (10/4/2015).

Selain harga sembako, harga tabung gas juga naik. Kini, tabung gas 12 kg di jual seharga Rp150 ribu di eceran, naik 10 ribu dari harga sebelumnya Rp140 ribu. Seorang pedagang, Sarah menyatakan, tabung gas sudah mengalami kenaikan sejak harga BBM di umumkan naik.

Kendati demikian, banyak masyarakat yang belum mengetahui kalau harga tabung gas sudah naik, hal ini di sebabkan karena tidak adanya sosialisasi dan pemberitahuan dari pihak terkait. “Saya saja tahu harga gas naik waktu membeli di pangkalan,” kata Sarah.

Sementara itu, masyarakat mengeluhkan harga barang naik, Husni salah satunya. Menurutnya, kenaikan harga barang akan merugikan masyarakat bawah, karena harga kebutuhan pokok yang meningkat tidak diikuti dengan pendapatan.

“Harusnya pemerintah juga melihat masyarakat bawah. Bayangkan saja, harga BBM naik, jadi semua barang juga ikut naik. Harusnya pemerintah lebih adil,” kata Husni. Ia melihat, pemerintah tidak tepat dalam menaikkan BBM, karena kondisi ekonomi masyakarat saat ini sedang lemah. []

Abdul Hadi F