Sabtu Sore, Syariah FC Tantang Malaysia
Sumberpost.com | Banda Aceh – Setelah menundukkan TBA FC di babak penyisihan, skuad Syariah FC dipastikan melaju ke babak selanjutnya dengan menantang tim bola mahasiswa Malaysia UIN Ar-Raniry.
Kemenangan tipis 1-0 atas TBA diperoleh Syariah pada laga pertama mereka dalam lanjutan turnamen bola Tarbiyah Fair, Selasa (8/12/15) di Stadion UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Gol semata wayang anak-anak asuhan Muhammad Kamalussafir dicetak oleh Zodi pada pertengahan babak pertama. Memanfaatkan bola liar di muka gawang lawan hasil tendangan Roni, Zodi berhasil memaksa kiper TBA memungut bola dari jalanya sendiri.
Serangan dari TBA berhasil mengancam Syariah FC. Namun pertahanan yang dibangun Khalil, Andria Mauliza, dkk mampu menghadang serangan TBA FC.
Manajer Syariah FC Kamalussafir yang dihubungi via BBM mengemukakan akan menurunkan skuad terbaiknya dalam pertandingan melawan mahasiswa dari negeri jiran itu. Ia mengaku tetap optimis bahwa tim asuhannya akan memperoleh hasil terbaik.
“Pertandingan kemarin memang banyak pemain inti yang tidak bisa hadir karena terbentur jadwal kuliah dan berbagai kegiatan. Ke depan sepertinya mereka sudah bisa bermain semua. Komposisi pemain juga tidak akan berubah banyak”, jelas Safir.
Safir berharap pada pertandingan kedua nanti saat melawan Malaysia, pada Sabtu (12/12/2015) jam 16.00 di lapangan UIN Ar-Raniry dapat dihadiri oleh seluruh mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UIN Ar-Raniry untuk memberikan semangat dan dukungan kepada para pemain. [Rilis]