25 Januari 2016 Oleh Abdul Hadi Off

Tips Jaga Kesehatan dan Nutrisi Tubuh Meski Sibuk Kuliah

Kebanyakan orang kurang peduli terhadap kesehatan, tak ayal mahasiswa. Banyak mahasiswa ketika membeli makanan hanya melihat harganya yang murah serta dapat mengenyangkan perutnya tanpa memperdulikan kesehatan.

Mahasiswa umumnya tidak melihat efek negatif terhadap kondisi tubuh yang tidak stabil setelah makan makanan yang berminyak atau pedas. Contohnya gorengan atau saos. Itu salah satu yang memicu seseorang terkena penyakit-penyakit aneh seperti kanker dan tumor.

Kesehatan ialah hal pertama yang menjadi acuan penting bagi seseorang mahasiswa. Apalagi mahasiswa super sibuk yang kerap tidak memperdulikan hal disekitarnya seperti makanan.

Kita juga seringkali melupakan waktu makan dan tidak memperhatikan asupan nutrisi yang sehat untuk menjaga tubuh dengan baik. Untuk menjaga kesehatan tubuh meski harus bekerja seharian, sebaiknya kita makan makanan bernutrisi tinggi.

Berikut ini tips agar tubuh tetap mendapat asupan gizi yang baik meski sedang sibuk kuliah.

Tidur 6 Hingga 7 Jam Per Hari
Pastikan tidur sedikitnya 6 jam jangan sampai terbiasa tidur hanya 3-4 jam. Karena tidur dengan waktu yang cukup akan membuat badan lebih segar. Jadi tidur tepat waktu itu penting bagi tubuh kita.

Sarapan Sehat
Ini dikenal dengan istilah 4 sehat 5 sempurna yaitu kedelai, jagung, roti, gandum dan lain sebagainya. Jadi buat anak kuliah atau anak kost, pasti kalian tidak sempat untuk membuat sarapan pagi sendirikan? karena harus buru-buru kuliah, jadi kalian bisa mengantikan sarapan pagi itu dengan makan roti dan minum susu, karena roti banyak mengandung nutrisi yang akan menjadi energi dalam beraktivitas kalian.

Makan Sayur dan Buah Segar
Tidak cukup hanya makan roti dan susu saja, tubuh kita juga memmbutuhkan vitamin-vitamin agar tubuh bisa kuat dan berenergi ketika beraktifatas. Sayur-sayuran dan buah-buahan banyak mengandung vitamin, diantaranya vitamin A, B, dan C. Jadi buat kamu anak kuliah sempatkanlah makan buat walaupun dalam satu hari hanya makan satu buah.

Siapkan Cemilan
Jika waktu kuliah, kalian tidak sempat pulang ke rumah untuk makan nasi. Maka sediakanlah cemilan-cemilan yang baik untuk kesehatan anda seperti jus, sereal, dan kacang-kacangan, karena kacang-kacangan mengandung serat yang akan membuat Anda kenyang dan menghindarkan dari kelaparan.

Tetapi jangan cemilan yang berminyak seperti gorengan, mie instans, dan bakso. Karena di bakso dan mie instans banyak mengandung lemak dan zat pengawet yang bisa menimbulkan penyakit tumor dan kanker.

Minum Banyak Air

Jika makan tidak sempat, maka paling tidak minumlah yang banyak. Tubuh yang terhindar dehidrasi akan menjaga konsentrasi Anda lebih baik. Tubuh bukan hanya butuh energi untuk berpikir, namun juga butuh air untuk memproses informasi di otak.

Asumsilah kurang lebih 8 gelas sehari. Selain air itu bisa membuat kulit kita tidak kering.

Semoga tips diatas bermanfaat, baik untuk mahasiswa yang sibuk kuliah dan anak sekolahan. So, jagalah kesehatan, karena kesehatan lebih berharga daripada uang.

Penulis bernama Naviatun Nufus, Mahasiswa Jurusan Psikologi Fakultas Psikologi UIN AR-Raniry

Foto: diaterapija.lt