21 April 2016 Oleh Redaksi Off

MPR RI Gelar Diskusi di UIN Ar-Raniry

Sumberpost.com | Banda Aceh – Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI bekerja sama dengan UIN Ar-Raniry gelar Diskusi Kebangsaan dengan tema Penataan Kewenangan MPR di Auditorium Ali Hasjmy UIN Ar-Raniry, Banda Aceh, Kamis, (21/4/16).

Diskusi yang bertajuk MPR Goes to Campus tersebut menghadirkan pemateri Ahmad Farhan Hamid (Wakil Ketua Lembaga Pengkajian MPR RI), Ahmad Zacky (Anggota Badan Pengkajian dari fraksi Golkar), Muslim (anggota Badan Pengkajian dari fraksi Demokrat, Syamsul Rijal (Warek III Bidang Kemahasiswaan UIN Ar-Raniry), Prof. Hamid Sarong (Guru Besar UIN Ar-Raniry), dan Prof. Nasir Budiman (Guru Besar UIN Ar-Raniry).

Diskusi yang berlangsung mulai pukul 14.00 WIB diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai fakultas di lingkungan UIN Ar-Raniry.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Ar-Raniry, Syamsul Rijal saat dijumpai usai diskusi menyebutkan, dengan diskusi tersebut mahasiswa dapat mengetahui sejumlah hal yang menyangkut dengan kewenangan MPR RI.

Syamsul berharap, mahasiswa UIN Ar-Raniry dan Aceh umumnya agar dapat melahirkan ide-ide kreatif yang bisa membangun bangsa.

“Kita dapat melihat tadi mahasiswa bisa berperan serta langsung mengeluarkan ide dan gagasan pikiran melihat kondisi sosial dan ekonomi Aceh sekarang,” pungkas Syamsul Rijal. []

Magang: Muhammad Fadhil