Peserta Sebar VII Daki Seulawah
Sumberpost.com | Banda Aceh – Bertempat di Gedung Unit Kegiatan Mahasiswa UIN Ar-Raniry pada (28/10/16), secara resmi Unit Kegiatan Mahasiswa Gainpala UIN Ar-Raniry melepas sebanyak 19 peserta kegiatan Seulawah Bareng (Sebar) VII.
Kegiatan tersebut berlangsung mulai 28-30 Oktober 2016 di Desa Suka Damai, Lembah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar. Kegiatan itu tidak hanya diikuti mahasiswa UIN Ar-Raniry saja, namun juga masyarakat umum.
Ketua panitia kegiatan, T. Mudatsir kepada peserta Sebar VII mengatakan, peserta dan panitia harus menjalin komunikasi yang baik dan mematuhi setiap peraturan yang diberikan panitia.
Dewan senior Gainpala, Nurfhadillah menjelaskan, keadaan di gunung tidak sama halnya dengan keadaan di rumah, semua bisa berubah dan banyak hal dapat terjadi. “Yang terpenting semua peserta mengikuti acara ini sesuai arahan dari panitia,” tegasnya.
Menurutnya, menjalin komunikasi yang baik antara peserta dan panitia penting demi meminimalisir peristiwa yang tidak diinginkan pada saat pendakian. []
RA. Ardy