12 Tahun Tsunami, Mahasiswa Gelar Doa dan Zikir Bersama
Sumberpost.com | Banda Aceh – Prodi Pendidikan Kimia (PKM) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Ar-Raniry mengadakan doa dan zikir bersama memperingati 12 tahun bencana gempa dan tsunami Aceh pada Senin (26/12/2016) di Aula Laboraturium PKM.
Doa dan zikir bersama di pimpin langsung oleh Staf Wakil Dekan III FTK, Abdul Hadi yang diikuti oleh mahasiswa PKM. Kegiatan itu berjalan lancar dan khusyu’.
Setelah selesai zikir, Abdul Hadi juga memberikan pencerahan kepada jamaah agar tidak berhenti berdoa untuk para arwah yang telah terlebih dahulu meninggal dunia pada peristiwa tsunami 12 tahun yang lalu.
Peringatan ini juga digelar untuk mengenang kembali ribuan korban yang meninggal akibat gempa dan tsunami.
Saiful Azhari, Ketua Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Kimia berharap, melalui kegiatan doa bersama itu, mahasiswa dapat memetik pelajaran untuk menjadi manusia yang lebih baik.
“Kita dapat mengambil hikmah untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi,” ujarnya. []
April Apriani | foto: Dok. Sumberpost