MES Aceh Gelar Seminar Asuransi Syariah

Sumberpost.com | Banda Aceh – Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) wilayah Aceh bersama Sun Life Financial gelar roadshow asuransi syariah di Aula Gedung Mahkamah Syar’iyah Aceh, Kamis (23/02/2017).

Ketua panitia, Firdaus Adnan mengatakan tujuan diselenggarakan kegiatan tersebut adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai asuransi syariah serta agar dapat menumbuhkan pangsa pasar.

“Selain itu, kegiatan ini ditujukan agar masyarakat memahami perkembangan asuransi syariah,” kata Firdaus.

Ketua pengurus MES wilayah Aceh, Aminullah mengatakan bahwa MES mempunyai tugas yang sangat penting untuk membentuk perekonomian syariah di Aceh maupun di Indonesia.

“MES punya tugas penting untuk membangun jalannya perekonomian syariah di Aceh, apalagi di Aceh ini berlaku syari’at Islam,” jelasnya.

Kegiatan yang mengusung tema Sejahtera Bersama Asuransi Syariah dan Perencanaan Keuangan Syariah tersebut diisi oleh pengurus MES pusat, Ahmad Azharuddin Latif, perwakilan dari Direktorat Industri  Keuangan Non Bank, Muhammad Amin, pakar ekonomi Islam, Adiwarman A. Karim, serta trainer dari Sun Life Financial.[]

Khayatul Wardani