Gajah di Lapangan UIN Ar-Raniry Jadi Tontonan Warga
Sumberpost.com | Banda Aceh – Tiga gajah yang ikut meriahkan pembukaan Pekan Ilmiah Olahraga Seni dan Riset (Pionir) VIII menjadi objek hiburan bagi warga sekitar Banda Aceh. Ketiga gajah jinak itu berada disekitaran Lapangan UIN Ar-Raniry, Banda Aceh.
Tiga gajah jinak tersebut adalah Ajis, gajah jantan berusia 20 tahun dengan bobot 2,8 ton, Mega (15 tahun) dengan bobot 2,3 ton dan Isabela (16 tahun) dengan bobot 1,9 ton.
Salah satu petugas pusat konservasi gajah, Asep mengatakan, bahwa gajah tersebut akan dipulangkan hari ini ke tempat konservasi gajah di Sare, Aceh Besar.
Salah seorang warga Blang Krueng, Asmaul Husna (27 tahun) berujar, ia sengaja membawa anaknya ke lapangan UIN Ar-Raniry untuk melihat hewan langka tersebut.
“Karena sebelumnya memang belum pernah melihat gajah,” ujar Asmaul Husna pada Rabu kemarin.
Ia juga mengapresiasi kegiatan Pionir 2017 dan berharap kegiatan tersebut berjalan dengan sukses.
Tiga gajah jinak itu saat pembukaan Pionir kemarin, ditunggangi Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin, Sekretaris Daerah Aceh, Darmawan dan Rektor UIN Ar-Raniry, Prof. Farid Wajdi Ibrahim dari gedung rektor hingga lapangan bola. []
Ridia Armis