Andi HS Ajak Mahasiswa Tingkatkan Kreatifitas di Era Globalisasi

Sumberpost.com | Banda Aceh – Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) UIN Ar-Raniry, melalui Kementerian Hubungan Antar Lembaga mengadakan Seminar Nasional bertemakan “Mahasiswa, Antara Dunia Kerja, Aktivis atau Dunia Usaha” di Aula Pascasarjana UIN Ar-Raniry, Senin (23/4/2018).

Presiden Mahasiswa atau Ketua Dema UIN Ar-Raniry, Dedi Saputra dalam sambutannya mengatakan, mulai sekarang mahasiswa harus menentukan ke mana arah yang ingin digeluti setelah menyandang gelar sarjana nantinya.

“Politisi, akademisi, atau dunia usaha? Setelah kuliah empat tahun, maka babak baru itu akan kita mulai,” kata Dedi dalam sambutannya.

Pemateri seminar sekaligus politisi salah satu partai itu, Andi Harianto Sinulingga mengatakan, apapun tujuan Anda ke depan, semuanya harus dipersiapkan dengan matang.

Andi juga mengajak kepada para mahasiswa dan peserta seminar agar terus meningkatkan kreatifitas di era globalisasi ini.

“Meningkatkan kreatifitas tanpa melupakan etika. Dalam segala hal,” ungkapnya. [rel/ron]