TIM LKC Aceh Sampaikan Pentingnya Kesehatan Reproduksi
Sumberpost.com | Banda Aceh – Tim Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa Aceh mengadakan penyuluhan tentang Pengenalan Kesehatan Reproduksi (Kespro) kepada ratusan mahasantri asrama atau Ma’had Al-Jami’ah UIN Ar-Raniry di Musala Kompas, Rabu (9/5/2018) malam hingga Jum’at mendatang.
Tim LKC Aceh menyampaikan penting mengetahui kesehatan reproduksi terutama bagi para mahasiswi sebagai calon penerus generasi selanjutnya.
“Kesehatan reproduksi adalah keadaan sejahteranya fisik, mental, maupun sosial, bebas dari gangguan atau penyakit serta segala hal yang berkaitan dengan sistem reproduksi, fungsi dan prosesnya,” kata salah satu Anggota Tim LKC Aceh, dr. Safrina saat menyampaikan materinya.
Safrina juga menegaskan, ada beberapa hal yang melatarbelakangi pentingnya informasi tentang kesehatan reproduksi, diantaranya, remaja merupakan titik krusial dalam hidup di mana seseorang sedang menjalani pencarian jati diri dan rasa ingin tahu yang melap-luap. Hal ini menurutnya, akan mempengaruhi cara bersikap dalam menghadapi pematangan organ reproduksi dan sebagai proses perkembangan biologis.
“Untuk mengetahui informasi tentang kesehatan reproduksi dapat diperoleh dari buku-buku yang membahas tentang kespro, dari orang tua, petugas kesehatan, maupun melalui seminar atau penyuluhan tentang kespro,” tambahnya.
Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa kesehatan reproduksi sangat berguna ketika seseorang dihadapkan dengan masalah-masalah tersebut, baik itu saat bergaul, maupun menjalankan aktivitas sehari-hari di masyarakat. [ron]
Magang : Hikmah Handayani