22 April 2019 Oleh Cut Salma H.A Off

Peringati Hari Bumi, Aktivis Lingkungan Adakan Aksi Cabut Paku Pohon

Sumberpost.com l Banda Aceh – Hari ini ada yang beda ketika kita melewati jalan Teuku Daud Beureueh. Segerombolan mahasiswa dengan kostum pohon terlihat sedang mencabuti paku-paku yang tertancap di pohon. Sebagian mereka juga mengambil sampah-sampah yang ada di jalanan.

Tak hanya kostum pohon, mereka juga menggunakan kostum replika lingkungan lainnya. Seperti kostum menyerupai hewan yang dilindungi.

Sembari membawa poster-poster bertuliskan ‘Alam tak pernah kotor tanpa ulah manusia’ mereka melakukan long march dari Simpang Mesjid Oman hingga Halaman Mesjid Raya Baiturrahman.

Untuk memperingati Hari Bumi ini, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) PA – IH GAINPALA Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry bekerjasama dengan Teknik Lingkungan UIN Ar-Raniry dan pecinta alam se-Aceh melakukan aksinya di Mesjid Raya Baiturrahman, Senin (22/04/2019).

Aksi memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April ini berisikan kegiatan pengutipan sampah dan cabut paku di pohon sebagai bentuk wujud cinta kepada bumi.

Fauzi Rahmat selaku Ketua umum GAINPALA UIN Ar-Raniry menjelaskan maksud dan tujuan dari acara ini ialah sebagai wujud cinta kepada bumi dalam bentuk sosialisasi kepada masyarakat agar tidak ada lagi yang membuang sampah sembarangan serta menancapkan paku di pohon karna akan merusak ekosistem.

“Kegiatan ini bermakna untuk mensosialisasikan hari bumi agar tidak ada lagi yang membuang sampah sembarangan serta menancapkan paku di pohon, karna akan merusak ekosistem,” ujarnya.

Dalam hal ini Fauzi Rahmat juga menyampaikan harapan nya untuk tetap menjaga pohon, lingkungan serta bumi ini dari pencemaran dan hal-hal yang dapat merusaknya.

“Harapan kami agar seluruh masyarakat sadar akan bahayanya tidak menjaga pohon dan mencemari lingkungan, semoga bumi kita aman dari pencemaran dan penebangan liar, karena bumi ini bukan hanya untuk kita sendiri tapi untuk kita bersama,” jelasnya.[]

Reporter: Uswatul Farida