Zulfahmi Pimpin KSR PMI UIN Ar-Raniry
Sumberpost.com|Banda Aceh – Zulfahmi, mahasiswa Jurusan Sejarah Kebudayaan Islam Fakultas Adab dan Humaniora, terpilih sebagai komandan baru Korps Suka Rela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Unit UIN Ar-Raniry periode 2020/2021. Ia terpilih dalam Musyawarah Korps Suka Rela (Mukosra) PMI unit UIN Ar-Raniry yang ke XXIV.
Usai terpilih, Zulfahmi mengucapkan rasa terima kasih kepada anggota KSR PMI UIN Ar-Raniry yang telah percaya padanya untuk menahkodai organisasi kampus tersebut selama satu periode ke depan. Ia juga berjanji untuk berkontribusi maksimal dalam menjalankan kegiatan organisasi, serta terus meningkatkan kualitas anggota.
“Selama ini, kita sudah buat banyak kegiatan ditingkat provinsi. Memang pandemi ini buat kondisi kita sulit. Tapi saya akan coba buat terobosan yang baik untuk KSR,” ujar Zulfahmi usai terpilih sebagai Komandan KSR PMI UIN Ar-Raniry di kampus UIN Ar-Raniry, Minggu (29/11/2020).
Mantan Komandan KSR PMI UIN Ar-Raniry periode 2019/2020, Muhammad Akbar, juga mengucapkan apresiasi kepada seluruh anggota KSR PMI UIN Ar-Raniry yang telah aktif berorganisasi selama kepengurusannya. Ia berharap pengurus terpilih bisa tetap menjaga eksistensi KSR PMI UIN Ar-Raniry selama masa pandemi.
Ketua PMI Kota Banda Aceh Qamaruzzaman Haqny mengatakan, organisasi kampus menjadi tempat yang efektif bagi mahasiswa untuk meningkatkan kapasitasnya, baik dari segi softskill maupun hardskill. Di KSR sendiri, kata Qamaruzzaman, mahasiswa akan belajar tentang manajemen pribadi, manajemen organisasi, kepemimpinan, dan cara kerja sama tim.
“Mukosra juga ajang demokrasi bagi organisasi kampus. Ini penting untuk kaderisasi dan menciptakan gaya organisasi yang sehat,” kata Qamaruzzaman saat memberi sambutan pada Mukosra PMI UIN Ar-Raniry di Aula Rektorat UIN Ar-Raniry.
Mukosra tersebut diikuti sekitar 50 anggota dan senior KSR PMI UIN Ar-Raniry. Dalam pelaksanaannya, setiap peserta menggunakan masker dan di tes suhus saat masuk ruangan. Zulfahmi terpilih secara aklamasi dalam Mukosra kali ini. [rel]