HMP KPI Adakan Workshop Public Speaking

Sumberpost.com | Banda Aceh – Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) mengadakan Workshop Public Speaking yang bertema “Be a good and creative young public speaking figure and be a good listener” di El Coffee Blang Krueng, Sabtu (16/10/2021).

Workshop tersebut diikuti lebih kurang 30 orang dan diisi oleh Dosi Elfian, S. yang merupakan Founder dari Dosi Elfian Smart Speaking.

Ketua HMP KPI, Razid Aulia dalam sambutannya mengatakan, dengan mengikuti workshop tersebut peserta mendapat ilmu baru serta wawasan yang luas.

“Ilmu tidak hanya didapatkan dibangku perkuliahan saja, tetapi dengan mengikuti seminar atau workshop seperti ini teman-teman dapat wawasan yang lebih luas lagi,” tegas Razid.

Ia juga berharap workshop public speaking nantinya dapat meningkatkan kemampuan berbicara dan rasa percaya diri peserta.

Founder dari Dosi Elfian Smart Speaking,
Dosi Elfian dalam materinya menyampaikan, bahwa dalam public sepaking ada istilah Self Esstem atau menghargai diri.

“Dalam public speaking ada self esstem atau menghargai diri, kita harus menghargai diri dan menganggap kita luar biasa, jadikan public speaking lillahi ta’ala, menganggap semua manusia sama, dan menebar manfaat dari publik speaking tersebut,” katanya.

Ia juga memaparkan ada beberapa hal yang harus dilakukan ketika ingin memiliki kemampuan public speaking.

“Ada beberapa cara agar bisa publik speaking, yang pertama berdo’a kemudian niat yang bersih, yakin, siap, memahami materi dan yang terakhir ayo lakukan,” ujarnya.

Workshop public speaking tersebut berakhir dengan adanya penyerahan piagam penghargaan kepada pemateri oleh ketua HMP KPI. [Rel]