14 Oktober 2022 Oleh Redaksi Sumberpost Off

Penyerahan Galang Dana Kolaborasi KAMMI UIN Ar-Raniry, KAMMI USK dan LDK Ar-Risalah Kepada YAKESMA

Sumberpost.com | Banda Aceh – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) USK, Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Ar-Risalah menyerahkan hasil galang dana terhadap saudara kita yang terkena musibah banjir di Aceh Utara kepada Yayasan Kesejahteraan Masyarakat Aceh (YAKESMA), Jumat (14/10/2022).

Galang dana ini berlangsung selama 3 hari dimulai dari tanggal 11 hingga 13 Oktober lalu, di Simpang Masjid Oman dan Simpang Surabaya pada hari pertama serta selebihnya di Jambo Tape. Dana yang berhasil dikumpulkan selama tiga hari tersebut sebanyak Rp. 2.539.000, dengan rincian selama tiga hari berturut-turut yaitu Rp. 513.000, Rp. 542.500 dan Rp. 1.314.700.

Ketua Umum KAMMI UIN Ar-Raniry, Rizkan Ramadhan mengatakan, merasa bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang dilanda musibah banjir di Aceh Utara dan sebagai mahasiswa sudah seharusnya turut berkontribusi dalam membantu saudara-saudara kita yang di sana, oleh karena itu KAMMI UIN Ar-Raniry, KAMMI USK dan LDK Ar-Risalah melakukan kegiatan galang dana sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Alhamdulillah karena galang dana ini sudah terlaksana dan kita masih diberikan kesempatan untuk membantu saudara kita yang sedang dilanda bencana banjir di Aceh Utara, selaku mahasiswa sudah semestinya turut berkontribusi dalam membantu, oleh karena itu kita saling membantu,” kata Rizkan.

Di sisi lain, Kepala Yayasan Kesejahteraan Masyarakat Aceh (YAKESMA), Fakhrurrazi berharap agar kolaborasi seperti ini terus dilanjutkan ke depannya dan tentu ia sangat berterima kasih kepada mereka yang telah bersedekah baik secara fisik ataupun material yang semua itu diberkahi oleh Allah.

“Harapannya kepada teman-teman yang ada di agar terus berkolaborasi dan tidak berhenti disini saja serta menjalin kerja sama untuk kedepannya. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada teman-teman yang selama ini telah mengerahkan tenaga untuk menggalang dana semoga amal dan niat baik kita semua diberkahi oleh Allah SWT,” pungkasnya. []

Reporter: Putri Nadia
Editor: Hasni Hanum