Pelantikan 2024 Terkesan Terburu-buru, Begini Tanggapan Beberapa ORMAWA

Sumberpost.com | Banda Aceh – Persiapan pelantikan Senat Mahasiswa (SEMA), Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Unit Kegiatan Khusus (UKK) dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Banda Aceh membutuhkan jangka waktu dua hari sebelum hari-H pelantikan. Hal ini diungkapkan langsung oleh Muhammad Surya Wijaya selaku ketua panitia pelantikan, Sabtu, (15/06/2024).

Dalam hal ini menuai pro dan kontra, lantaran tidak semua anggota UKK dan UKM dapat berhadir pada acara pelantikan dikarenakan hari yang berdekatan dengan libur akhir semester dan hari Raya Idul Adha. Hanya terdapat 2 UKK dan 13 UKM yang dapat berhadir dalam pelantikan kemarin.

Muhammad Yusuf Arifin, selaku ketua UKM Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Ar-Risalah menyampaikan sisi senang dan sedih yang dirasakan dalam pelantikan tahun ini.  

“Sisi senangnya pelantikan ini sangat kita tunggu tunggu, dimana kita benar-benar sah menjadi pengurus. Sisi sedihnya, berita ini datangnya tiba-tiba,” kata Yusuf.

Yusuf juga mengatakan, pihak SEMA seharusnya menerima realita jumlah  UKK dan UKM yang hadir tidak sepenuhnya, lantaran informasi pelantikan datang tiba-tiba. Lebih lanjut, Yusuf mengatakan hanya bisa memaksimalkan 35 anggota yang hadir dari 102 jumlah keseluruhan.

Di sisi lain, Furqan, ketua UKM Resimen Mahasiswa (MENWA) mengatakan, keputusan untuk mengadakan pelantikan kemarin merupakan langkah yang tepat, lantaran masa jabatan Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) sangat singkat, yakni hanya satu tahun.

“Jadi akan merugikan apabila tidak segera dilantik,” pungkas Furqan []

Reporter : Rauzatul Jannah

Editor : Anzelia Anggrahini