25 Juni 2024 Oleh Redaksi Sumberpost Off

Laksanakan UM-PTKIN 2024, Ekonomi Syariah Jadi Prodi Terfavorit

Sumberpost.com | Banda Aceh – Program Studi (Prodi) Ekonomi Syariah menduduki posisi tertinggi dengan peminat terbanyak pada Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Banda Aceh 2024, Senin, (24/06/2024).

Terdapat kuota yang disediakan sebanyak 128, akan tetapi sebanyak 1.005 orang yang mendaftar pada Prodi Ekonomi Syariah. Hal ini dituturkan langsung oleh Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Mujiburrahman.

“Jumlah peminat ekonomi syariah tinggi sekali, tahun-tahun sebelumnya juga demikian,” kata Mujiburrahman.

Lebih lanjut, Mujiburrahman mengatakan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, terkhususnya Ekonomi Syariah, Manajemen Bisnis Syariah, Perbankan Syariah menjadi jurusan yang paling diminati oleh peserta UM-PTKIN 2024 ini.

Mujiburrahman juga menyampaikan bahwa UM-PTKIN 2024 di gelar secara langsung (Luring) dan resmi dibuka oleh Menteri Agama Republik Indonesia.

“Tadi sekitar jam 10 pagi secara resmi dibuka oleh pak Yaqut Cholil Qoumas selaku Menteri Agama Republik Indonesia di UIN Sunan Gunung Djati, Bandung,” kata Mujiburrahman.

“58 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam dibawah Kementrian Agama (KEMENAG) itu serentak melaksanakan ujian pada hari ini dengan kepanitianaan lokal,” lanjutnya.

Mujiburrahman mengungkapkan bahwa pelaksanaan UM-PTKIN baik itu di UIN Ar-Raniry ataupun nasional berjalan dengan lancar.

“Alhamdulilllah pelaksanaan lancar, baik di kita Ar-Raniry maupun nasional berjalan lancar dan tidak ada kendala yang berarti,” tutupnya.[]

Reporter: Rauzatul Jannah
Editor: Anzelia Anggrahini