Ini Dia Link Daftar Ulang SNBT Yang Benar, MABA Jangan Sampai Keliru

Sumberpost.com | Banda Aceh – Telah beredar dua link pendaftaran ulang Seleksi Nasional Berbasis Tes – Ujian Tulis Berbasis Komputer (SNBT-UTBK) yang menimbulkan kebingungan di kalangan Mahasiswa Baru (MABA) 2024 Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, lantaran keduanya dapat mengakses biodata MABA dengan username dan password yang sama, Kamis, (27/06/2024).

Salah satu link yang tersebar mecantumkan nominal besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT), sedangkan yang satu lagi tidak mencantumkan nominal besaran UKT, melainkan informasi berupa dokumen yang akan di verifikasi. Hal ini dituturkan oleh Rizqina, salah satu MABA 2024 UIN Ar-Raniry.

“Awalnya saya mengakses https://pendaftaran.ar-raniry.ac.id/, karena belum ada informasi pembayaran UKT hingga tanggal 27 juni. Saya kembali mengakses pendaftaran ulang mahasiswa UIN Ar-Raniry di bar pencarian Google dan menemukan link https://pendaftaran-pps.ar-raniry.ac.id/login. Pada link itu tercantumkan nominal UKT beserta invoice,” ujar Rizqina.

Rizqina mengaku kaget melihat nominal UKT yang hampir menyentuh 6 juta rupiah pada link https://pendaftaran-pps.ar-raniry.ac.id/login. Meskipun demikian, Rizqina mengatakan ia telah mencoba membayarnya pada Bank Aceh, namun nomor invoice yang dicantumkan di web tersebut tidak dapat terdeteksi oleh teller.

Disisi lain, Muammar Yulian selaku ketua Admisi mengatakan bahwasannya Web pendaftaran MABA UIN Ar-Raniry hanya satu

“Web pendaftaran UIN Ar-Raniry hanya satu, yaitu dapat diakses pada link, https://pendaftaran.ar-raniry.ac.id/. Terkadang mahasiswa keliru dan malah mengakses Web pendaftaran ulang Pascasarjana https://pendaftaran-pps.ar-raniry.ac.id/login,” kata Muammar.

Lebih lanjut, Muammar menjelaskan tanggal 27 Juni adalah batas penginputan data daftar ulang MABA. Sedangkan UKT akan diumumkan pada 2-5 juli,
untuk menghindari kekeliruan yang sama terulang kembali. Muammar mengingatkan MABA agar senantiasa merujuk pada web resmi.

“Sebelum mendaftar ulang, pastikan alamat Web nya benar. untuk mahasiswa baru, diharapkan merujuk informasi pada web Admisi UINAR,” jelas Muammar.

Muammar juga kembali mengingatkan MABA untuk melakukan pendaftaran ulang menggunakan laptop agar semua informasi terlihat.

Muammar menjelaskan penyebab web pendaftaran ulang Pascasarjana dapat mengakses infromasi mahasiswa baru karena basic pendaftaran ulang adalah email dan password. Dan untuk saat ini UIN Ar-Raniry sedang peralihan aplikasi dari aplikasi yang dikembangkan secara internal menjadi aplikasi pusat.

“Untuk saat ini kita masih menggunakan aplikasi lama, ini juga menjadi evaluasi bagi kami. Insyaallah setelah ini kita akan membuat survey kepuasan MABA 2024,” pungkasnya. []

Reporter : Rauzatul Jannah
Ilustrator: Syakira
Editor: Anzelia Anggrahini