DEMA UIN Ar-Raniry Banda Aceh Paparkan Program Kerja Strategis dalam Sidang Pengesahan yang Dilaksanakan SEMA UIN Ar-Raniry

Sumberpost.com | Banda Aceh – Senat Mahasiswa (SEMA) UIN Ar-Raniry Banda Aceh menyelenggarakan sidang pengesahan program kerja Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) untuk periode 2024-2025. Kegiatan ini berlangsung di ruang rapat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Gedung A dan dihadiri oleh kedua pihak, yaitu SEMA U dan DEMA U. Sidang dipimpin oleh Syarif Aulia, Ketua Sidang, dengan notulen oleh Salsabila Innasyifa, Kamis, (04/07/2024).

Dalam sidang ini, Sekretaris Jenderal DEMA U, Teuku Raja Aulia Habibie, memaparkan program kerja strategis yang akan dijalankan, salah satunya adalah Ar-Raniry Creative Fair (ACF), sebuah acara besar yang bertujuan untuk menampilkan kreativitas dan inovasi mahasiswa serta mempromosikan kampus kepada masyarakat luas.

Selain itu, DEMA U juga berkomitmen untuk mengawal aspirasi mahasiswa hingga sampai ke pihak yang bersangkutan.

“Kami siap mengawal setiap aspirasi yang telah disampaikan hingga sampai ke pihak yang berwenang. Kami akan memastikan bahwa suara mahasiswa didengar dan diperhatikan,” ujar Irfan Rahmad Ghafar, Presiden Mahasiswa UIN Ar-Raniry.

Ketua Umum SEMA UIN Ar-Raniry, Rajulul Azka, turut memberikan dukungan terhadap program kerja DEMA U.

“Kami berkomitmen untuk membawa aspirasi mahasiswa ini kepada pihak-pihak terkait. Kami yakin dengan kerjasama yang baik, kita bisa mewujudkan perubahan yang signifikan dan bermanfaat bagi seluruh mahasiswa,” ujarnya.

Syarif Aulia, Sekretaris Jenderal SEMA U, mengajukan beberapa pertanyaan mengenai waktu pelaksanaan ACF yang direncanakan pada akhir bulan Oktober. Rajulul Azka menyarankan agar ACF dilaksanakan pada semester depan untuk menghindari bentrokan dengan agenda organisasi mahasiswa lainnya dan untuk mempromosikan UIN Ar-Raniry kepada siswa sekolah.

Namun, Teuku Raja Aulia Habibie menjelaskan bahwa pelaksanaan ACF pada bulan Oktober sudah direncanakan dan disesuaikan dengan anggaran yang ada.

“Kami membuat di bulan Oktober karena anggaran sudah harus habis sebelum bulan November. ACF ini bukan hanya program kerja DEMA U, tetapi juga program kerja UIN yang anggarannya sudah diatur oleh Kementerian Agama,” jelasnya.

Sidang ditutup dengan pembacaan surat ketetapan tentang pemaparan program kerja DEMA UIN Ar-Raniry Banda Aceh periode 2024-2025. Program kerja DEMA UIN Ar-Raniry Banda Aceh periode 2024-2025 dinyatakan sah. [Rel]