Mahasiswa KPM Kelompok 14 Gampong Lambitra Kolaborasi dengan TPA Nahdhatul Athfal Gelar FASLA 2025 Ke-1


Sumberpost.com | Banda Aceh – Mahasiwa Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry kelompok 14 Gampong Lambitra kolaborasi bersama Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Nahdhatul Athfal, menggelar Festival Anak Sholeh Lambitra (FASLA) Ke-1 dengan tema “Syawal Ceria, Anak Berkarya.” Kegiatan dilaksanakan pada meunasah Gampong Lambitra, kecamatan Darussalam, kabupaten Aceh Besar, Minggu (20/4/2025).


Penanggung Jawab (PJ) Keuchik, Ilham menyampaikan, terima kasih kepada mahasiswa KPM atas kerja sama mereka dalam menyelenggarakan kegiatan bersama masyarakat desa. PJ Keuchik mengakui sebagai penjabat, ia memiliki keterbatasan wewenang sehingga kegiatan tersebut tidak dapat ia lakukan sendiri.


“Terima kasih atas kerjasama anak KPM karena telah membuat kegiatan ini, bersama masyarakat gampong, yang saya sendiri tidak bisa lakukan karena saya selaku PJ yang memiliki keterbatasan wewenang,” ungkap PJ Keuchik.


Sebelumnya, Direktur TPA Nahdhatul Athfal, Mailita Zahara dalam sambutannya pun mengucapkan terima kasih karena telah bersedia membantu dalam proses belajar mengajar dan membawa semangat baru kepada anak TPA.


“Selain kata terima kasih, tidak ada kata yang bisa saya ucapkan karena telah membantu saya beserta ustadz dan ustadzah lain dalam mengajar TPA selama di sini dan menumbuhkan semangat baru kepada anak-anak TPA,” tutur Mailita.


Ketua KPM Lambitra, Muhammad Taqwa menyatakan, bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dengan maksud untuk mengasah mentalitas anak-anak Gampong Lambitra. Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi dengan TPA Nahdhatul Athfal.


“Kami melaksanakan kegiatan ini dengan tujuan untuk mengasah mentalitas anak-anak gampong Lambitra, serta ini merupakan kegiatan kolaborasi bersama TPA Nahdhatul Athfal,” Ujar Taqwa.


Perlombaan terdiri dari Lomba Azan, tahfidz, rangking satu dan mewarnai. Kegiatan ini diikuti oleh 75 orang yang terdiri dari anak gampong lambitra, santri TPA Nahdhatul Athfal dan Paud Nahdhatul Athfal.[]