28 April 2013 Oleh Redaksi Off

Tarbiyah IAIN Hajar USM

Banda Aceh – Mahasiswa Tarbiyah IAIN Ar-Raniry sukses membungkam perlawanan dari mahasiswa Penjas Universitas Serambi Mekkah (USM), melalui drama adu penalti dalam laga lanjutan Himpunan Mahasiswa Managemen (HMM) Cup di stadion Jasman, Neusu, Sabtu (27/4).

Bermain dalam cuaca cerah sore tadi, kedua kesebelasan bermain imbang. Jual beli serangan sering kali terjadi di babak pertama. Namun banyaknya konversi ke gawang lawan, tak mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Tarbiyah maupun USM. Hingga jeda pertama, skor masih kacamata.

Pertandingan memperebutkan tangga semifinal semakin memanas saat memasuki babak kedua. Kedua tim berusaha keras melakukan serangan ke gawang lawan, namun beberapa pelanggaran pun terjadi lantaran melakukan kesalahan terhadap lawan. Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada  satu pun gol terjadi untuk kedua kesebelasan.

Namun beruntung bagi Tarbiyah. Kumpulan mahasiswa IAIN tersebut berhasil merebut tiket semifinal setelah mengalahkan USM dalam drama adu penalty 4-3. Setelah ini, Tarbiyah akan berhadapan dengan UP3I yang sukses memangkas BEM MIPA USK, juga melalui penalty yang berakhir 4-3. [rm]