3 Oktober 2013 Oleh admin Off

THE Fair, Pameran Beasiswa Tahunan Taiwan

Sumberpost.com | Banda Aceh – Pameran  perguruan tinggi  yang digelar di Auditorium Ali Hasyimi, IAIN Ar-Raniry memberikan kesempatan kepada pemuda Aceh untuk menuntut ilmu di Taiwan.Pameran

“Kami bekerja sama dengan Pemerintah Aceh membangun serta mengajak masyarakat untuk bangkit dari semua bidang, dan kami fokus pada pendidikan, mengingat pasca Tsunami delapan tahun silam,” kata Direktur Elite Student in Taiwan, Po-Tsang Huang, Ph.D kepada sumberpost, Kamis (3/10).

 Ia menambahkan, Untuk saat ini mereka telah menerima 140 mahasiswa  asal Aceh pada tahun 2010. Sedangkan pada tahun 2012 sudah meluluskan 40 orang yang berasal dari Aceh untuk program Master.

“Kami juga menyediakan beasiswa dari pemerintah Taiwan. Bukan hanya beasiswa pendidikan tapi segala hal yang menunjang pendidikan mereka di sana nantinya,” ungkap Direktur Chung Yuan Christian University tersebut.

 Ia juga menjelaskan, pihaknya telah mengadakan pameran ini sejak tahun 2012 lalu, di AAC Dayah Dawod Universitas Syiah Kuala. Taiwan Higher Education (THE) Fair  akan terus digelar setiap tahunnya di Aceh, untuk membangun pendidikan pasca bencana Tsunami delapan tahun silam. [M Aliza | foto Nat]