VOPIS Ramaikan Juni 2014 Dengan Aksi Peduli Lingkungan

Sumberpost.com | Banda Aceh – Volunteer Peduli Sesama (VOPIS), lembaga mahasiswa yang bernaung di bawah Fakultas Dakwah dan Komunikasi  UIN Ar-Raniry pagi tadi menggelar peresmian Bank Tanggap Bencana dan Seminar lingkungan hidup. Kegiatan ini menjadi rangkaian aksi dari paket kegiatan mereka pada Juni 2014. Acara berlangsung di Aula Fakultas Dakwah, Rabu (18/6).Vopis

“Untuk paket kegiatan Juni ini, akan ada banyak kegiatan, Seperti Seminar lingkungan, Zikir akbar menyambut Ramadhan, Penghijauan lingkungan kampus, dan donor darah, yang semuanya akan kita laksanakan 18-21 Juni mendatang,” kata panitia pelaksana, Irsan dalam sambutannya di awal acara.

VOPIS sebagai sebuah lembaga sosial juga menaruh perhatian pada isu-isu lingkungan. Sebelumnya, lembaga tersebut telah terlibat aktif  dengan turun ke jalan, mengadakan sosialisasi dan pembinaan kepada anak jalanan. Ketua Redha Rahmatillah menghimbau seluruh mahasiswa untuk tanggap pada lingkungan sekitar. “Kita sangat mengapresiasi kerjasama dari semua pihak,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Dekan III Fak Dakwah, Baharuddin menegaskan dukungannya terhadap aksi peduli lingkungan ini. Menurutnya, VOPIS yang tujuan awalnya dibentuk sebagai wujud dakwah bil hal, hendaknya tidak keluar dari jalur kerja mereka.

“VOPIS ialah bagian dari pengembangan dan penguatan kelembagaan, yang konsentrasinya pada isu sosial dan lingkungan. Kegiatan ini sangat positif, maka kita harapkan bisa tetap menjaga komitmennya,” katanya saat menyampaikan sambutan sekaligus pembukaan acara tersebut.