Lagi, SIMA Minta Wali Nanggroe Jadi Imam Shalat Jumat

Sumberpost.com | Banda aceh – Suara Independen Mahasiswa Aceh (SIMA) kembali melakukan aksi demo di depan gedung DPR Aceh pada Selasa, (9/9). Mahasiswa UIN Ar-Raniry ini meminta Wali Nanggroe Aceh Malik Mahmud Al-Mukhtar menjadi imam dimesjid raya pada Jumat ini, (12/9).demo

Pada minggu sebelumnya, mereka telah berorasi secara umum di Simpang Lima Banda Aceh, guna meminta Wali Nanggroe, Malik Mahmud Al-Haytar menjadi Imam di Mesjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, namun tidak dipenuhi. Merasa permintaan mereka diabaikan, SIMA kembali melakukan aksinya di depan gedung DPR Aceh yang di sambut oleh ketua DPRA, Hasbi Abdullah.

Khairul Munadi, Koordinator aksi menyebutkan, tujuan mereka hanya untuk membuktikan kepada rakyat kalau WN cakap dalam bidang Agama dan Adat sesuai dengan Syariat Islam yang ada di Aceh.

Mereka mendesak agar DPR Aceh mau menyurati Wali Nanggroe melalui komisi A agar mau memenuhi permintaan mereka.

“Wali seharusnya bisa menguasai bidang agama, memberi ceramah kepada rakyat pada hari Jumat dan menjadi imam d Masjid Raya. Kami berharap agar wali bisa lebih dekat dengan masyarakat  karena dengan keadaan yg seperti ini seharusnya wali bisa menjadi ikon pemersatu aceh,” pungkasnya.

Aksi itu dimulai sekitar pukul 10 pagi. Setelah melakukan orasi selama hampir dua jam, pendemo akhirnya membubarkan diri.

Abdul Hadi Firsawan | Foto Afrizal Rachmat