Al Manar Bakal Gelar Pentas Seni Santri

Sumberpost.com | Aceh Besar – Pesantren Modern Al Manar Aceh Besar bakal menggelar Pentas Seni Santri 2016 pada Sabtu (12/3/2016) di Desa Lampermai, Kecamatan Krueng Barona Jaya, Aceh Besar.

Pentas seni ini merupakan kegiatan tahunan pesantren jelang penerimaan santri baru, yang menampilkan berbagai atraksi seni dan budaya serta turut di hadiri oleh masyarakat, pejabat, dan seluruh wali santri Pesantren Modern Al-Manar.

Para santri akan menampilkan berbagai atraksi seni nantinya, mulai dari tarian daerah, drama tiga bahasa, nasyid, pencak silat dan aneka atraksi seni lainnya.

Pembimbing Pentas Seni santri 2016, Nurul Fahmi mengatakan, pentas seni tahun ini direncanakan dibuka langsung oleh Wakil Ketua DPRA Sulaiman Abda yang sudah dikonfirmasi kesediaannya sejak dua minggu lalu.

“Selain untuk menghibur para santri sendiri, pentas seni ini juga bertujuan untuk menghibur masyarakat, terutama masyarakat sekitar lingkungan pesantren, acara ini terbuka untuk umum tanpa pungutan tiket apapun karena kita tampilkan di lapangan terbuka di lingkungan pesantren,” ujar Nurul.