63 Tim Berlaga di LSN 2017

Sumberpost.com| Banda Aceh – 63 tim sepak bola pesantren maupun dayah di Provinsi Aceh berlaga di Liga Santri Nusantara (LSN) 2017.

63 tim itu terbagi dalam dua wilayah atau regional. Regional Sumatra I Aceh diselenggarakan di Banda Aceh yang diikuti 33 tim. Sementara Regional Sumatra II di Bener Meriah diikuti 30 tim.

Regional Sumatera I Aceh dilaksanakan di Stadion Mini Universitas Syiah Kuala dan dibuka oleh Asisten I Sekda Aceh, Iskandar A. Gani, Sabtu (9/9/2017)

Iskandar mengatakan bahwa santri mempunyai potensi dalam bidang olahraga, terutama sepak bola.

“Karena kita ketahui, bahwa di waktu senggang mereka menyukai permainan yang satu ini. Sehingga bibit-bibit itu sebenarnya ada pada mereka,” kata Iskandar.

Hal tersebut juga dibuktikan dengan masukkan tiga jebolan Liga Santri Nusantara di Timnas Indonesia U-19 pada AFF U-18 2017.

Mereka itu adalah Muhammad Rafly, Tri Widodo dan Richard Rahmad.

“Liga Santri Nusantara ini suatu hal yang sangat positif, sehingga diharapkan pemain-pemain bola lebih banyak muncul dari santri-santri ini,” ujar Iskandar. [mhf]

Magang: Irfan Aulia | foto: Husna A