Pelatihan Tajhiz Mayyit oleh Hima PAI

Sumberpost.com | Banda Aceh – Himpunan Mahasiswa Pendidikan Agama Islam (Hima PAI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Ar-Raniry melalui Divisi Keagamaan  menyelenggarakan Pelatihan Tajhiz Mayyit di halaman sekretariatnya, Sabtu (12/5/2018).

Kegiatan ini diisi oleh Wahyu Mimbar selaku Pimpinan Dayah Darul Fikri Gampong Cot Lamkuweuh, Meuraxa, Kota Banda Aceh. Dia langsung melibatkan mahasiswa dalam praktik mengurus jenazah. Selain itu, juga disampaikan teori-teori yang sangat penting untuk diketahui oleh mahasiswa agar proses mengurus jenazah berjalan lancar dan sesuai dengan Syariat Islam.

Ketua Panitia, Suhaimi Syahrul mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan menambah ilmu pengetahuan agama bagi kita semua dan menumbuhkan semangat sosial mahasiswa dalam mengurus jenazah baik keluarga maupun masyarakat.

“Suatu saat kita akan menjadi jenazah dan diurus oleh orang lain. Selagi ada kesempatan, mari belajar! Kalau tidak bisa, langsung tanya,” katanya.

Ketua Hima PAI, Arinal Fikri mengatakan, Tajhiz Mayyit merupakan suatu kegiatan yang sangat bagus untuk pengembangan pengetahuan, maka harus mengambil ibrah dari kegiatan ini.

“Jangan sampai ketika ada keluarga atau orang terdekat yang meninggal, kita tidak bisa mengurus jenazahnya,” tegasnya.

Sejumlah mahasiswa Hima PAI berharap kegiatan ini terus berlanjut setiap tahun mengingat betapa besar manfaat dan urgensinya dalam kehidupan. [rel/ron]