Mahasiswa 54 Tahun Ikuti PBAK UIN Ar -Raniry 2018

Sumberpost.com | Banda Aceh –  Sebanyak 5.472 mahasiswa/i baru Univeristas Islam Negeri Ar-Raniry mengikuti kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) di lapangan sepak bola kampus setempat, Rabu (29/9/2018).

Ada hal unik di PBAK tahun ini, yakni mahasiswa asing asal Malaysia yang berusia 54 tahun juga hadir mengikuti kegiatan PBAK tersebut. Adalah Ummi Norizan Binti Razali, mahasiswa asal negeri jiran Malaysia.

Sebelumnya Ummi beralasan melanjutkan studi di UIN Ar Raniry karena budaya masyarakat Aceh yang dekat dengan syariah islam.

“Saya pernah mencoba belajar di UIN Riau juga tetapi disana masyarakatnya terlalu hidup sosial sementara UIN di Aceh ini masyrakatnya bersyariat Islam,” kata dia.

Dia juga menjelaskan, di Malaysia untuk menyambung studi dari diploma ke jenjang berikutnya butuh waktu Empat sampai Lima Tahun. Karena itu, Ummi memilih menyambungkan studinya di UIN Ar Raniry.

“Teman-teman saya juga merekom UIN Ar Raniry,” pungkas dia.

Sama halnya dengan mahasiswa baru lainnya, Ummi juga mengenakan atribut yang sudah diarahkan panitia. Seperti pakaian hitam putih dan pita identitas.[rsk]

Yuliana Yusuf