Dema FITK Buat Dialog Kebangsaan Dalam Tarbiyah Fair

Sumberpost.com | Banda Aceh – Dewan Mahasiswa Fakults (Dema-F) Ilmu Tarbiyah dan Keguruan mengadakan Dialog Kebangsaan di Auditorium Prof. Ali Hasjmy UIN Ar-Raniry, Banda Aceh (29/12). Acara itu merupakan salah satu kegiatan dalamm rangkaian acara Tarbiyah Fair 2013.999636_403101026486937_2052168785_n

Acara yang dijadwalkan mulai pada pukul 9 itu menghadirkan pemateri-pemateri seperti anggota DPR-RI asal Aceh, Nasir Djamil, Wakil Walikota Banda Aceh, Illiza Sa`aduddin Djamal dan Tokoh Muda Aceh, Fackrul Razi.

Ketua Dema-F , Muhammad Sufri kepada sumberpost.com kemarin mengatakan, acara itu di buka untuk umum dan tidak dipungut biaya apapun. Ia dan teman-teman mengaku sengaja mengundang pemateri yang disebutkan tadi, karena dinilai sangat kompeten.

“Kita sangat senang bisa menggelar acara ini. semoga nantinya acara ini bisa bermanfaat untuk mahasiswa khususnya dalam hal memajukan bangsa. Mahasiswa sudah di cap sebagai agen perubahan, ya kita harus buktikan itu,” kata Sufri.

Menurutnya beberapa hari sebelumnya panitia sudah menyampaikan pemberitahuan kepada mahasiswa akan mengadakan dialog ini. “Sangat ramai yang mendaftar, karena itupun peserta kita batasi,” tambahnya. [AR]