Menikmati Keindahan Destinasi Wisata Bukit Siron

Sumberpost.com | Aceh Besar – Hiruk pikuk suasana kota seketika langsung teralihkan tatkala memasuki pintu gerbang Desa Siron Krueng, Kecamatan Cot Glie, Aceh Besa, di sanalah terdapat Sabana Bukit Siron. Sepanjang perjalanan, pengunjung disuguhkan hamparan sawah serta perbukitan yang begitu hijau.

Kali ini Kru Sumberpost.com memiliki kesempatan untuk mengunjungi salah satu destinasi wisata alam kebanggaan Aceh Besar tersebut pada Minggu (22/11/2021).

Belakangan, bukit ini menjadi salah satu tempat wisata popular bagi kawula muda untuk memanfaatkan libur akhir pekan. Perjalananan menuju ke lokasi ini cukup memakan waktu, berjarak sekitar 17 km dari pusat Kota Banda Aceh atau kurang lebih 2 jam untuk tiba di lokasi.

Agar sampai di lokasi, perjalanan menuju objek wisata Bukit Siron bisa dengan melewati arah jalan Kota Jantho atau jalan Waduk Keuliling, Aceh Besar. Akses jalannya yang sudah cukup bagus bukan lagi masalah bagi pengunjung yang hendak menuju ke sana.

Untuk menuju ke lokasi, pengunjung tidak perlu merogoh kocek terlalu mahal, hanya cukup membayar Rp10.000 untuk satu kendaraan roda dua dan Rp20.000 untuk kendaraan roda empat saat memasuki kawasan Waduk Keliling.

Pengunjung tak perlu khawatir jika tidak membawa bekal, karena di sekitar bukit siron terdapat warung-warung yang menjajakan makanan dan minuman.

Salah seorang pengunjung, Fitra Widya, mengaku baru kali pertama menginjakkan kakinya di bukit siron. Ia sudah lama ingin berwisata ke bukit tersebut, namun selalu tidak terlaksana, dan merasa kagum karena tempat ini masih begitu asri dan terjaga, banyak spot foto dengan pemandangan keren, sehingga menjadi tempat yang wajib untuk dikunjungi.

“Sebagai tempat destinasi wisata, bukit ini sangat bagus dan masih terjaga keasriannya, waktu mendaki juga tidak terlalu jauh dan banyak spot foto yang keren. Pokoknya tempat ini wajib dikunjungi,” kata Fitra.

Pengunjung yang ingin mencapai titik puncak Bukit Siron, harus mempunyai tenaga lebih, karena melewati rute menanjak hanya berjalan kaki layaknya mendaki gunung. Tapi semua rasa lelah dan penat terbayarkan setibanya di puncak.

Bukit Siron mempunyai beberapa tanjakan yang harus dilewati oleh para wisatawan. Tanjakan pertama, pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan ilalang tua yang mulai menguning, naik satu tingkat selanjutnya dari puncak bukit pengunjung disuguhi jejeran bukit, hamparan ilalang berwarna hijau yang indah dan menyejukkan serta dedaunan terlihat kompak bergoyang sehingga mampu memberikan ketenangan.

Panorama alam yang masih asri itu pula yang membedakan destinasi wisata yang satu ini dengan banyak destinasi wisata lainnya. Bukit ini sendiri tidak hanya terkenal dengan keindahannya, namun Bukit Siron juga sangat eksotis bagi semua pengunjung.[]

Reporter : Rosdiana, Ziyad Aqil Fakhri